Selasa, 08 Januari 2013

Agnes Masuk Nominasi World Music Awards (WMA) 2012


World's Best Female Artist
SATU lagi prestasi yang berhasil ditorehkan Agnes Monica. Pelantun Matahariku ini terpilih sebagai nominasi untuk kategori World’s Best Female Artist dalam ajang World Music Awards (WMA) 2012 (sedianya diumumkan Desember 2012 di Los Angeles, tapi ditunda).
Total ada 45 nominee untuk kategori ini. Agnes harus bersaing dengan diva dunia seperti Rihanna, Beyonce, Celine Dion, Adele, Lady Gaga, Shakira, Katy Perry, Jessie J, Taylor Swift, sampai Selena Gomez.
Kategori ini juga memasukkan nama penyanyi perempuan Asia selain Agnes, di antaranya Siti Nurhaliza, Hyuna, Priyanka Chopra, dan Ayumi Hamasaki.
Nominasi WMA adalah musisi yang mendapatkan penjualan terbaik di setiap benua sepanjang tahun 2012. Ajang ini digelar oleh Federation of Phonografic Industry (IFPI), didukung oleh berbagai organisasi di berbagai benua.
Tidak ada juri yang terlibat dalam ajang ini. Pemenang ditentukan berdasarkan voting yang tersedia di situs worldmusicawards.com. Klik situs itu, pilih kategori vote, lalu cari World’s Best Female Artist. Pilih foto Agnes Monica.
Agnes Monica.
Kabarnya pemberian penghargaan bakal dilakukan di Los Angeles. Namun, belum diketahui kapan batas voting dan malam puncak penghargaan dilakukan.(*)

Jokowi Terpilih Sebagai Wali Kota Terbaik Ketiga Dunia

Joko Widodo alias Jokowi.


Berikut para wali kota yang berada dalam 10 peringkat dunia: 1. Iñaki Azkuna, Bilbao, Spanyol; 2. Lisa Scaffidi, Perth, Australia; 3. Joko Widodo, Surakarta, Indonesia; 4. Régis Labeaume, Québec City, Kanada; 5. John F Cook, El Paso, AS; 6. Park Wan-su, Changwon City, Korea Selatan; 7. Len Brown, Auckland, Selandia Baru; 8. Edgardo Pamintuan, Angeles City, Philippines; 9. Mouhib Khatir, Zeralda, Aljazair; 10 Alfonso Sánchez Garza, Matamoros, Mexico.  (*)

Cari Indonesiaku